Fungsi CAPTCHA sebagai otentikasi





Berbicara mengenai Captcha. Sebagian orang masih awam dengan kata yang satu ini. Bagi anda yang sudah sering berselancar di internet, menjelajah website, melakukan survei dan melakukan registrasi terhadap suatu website pastinya anda sudah sangat lumrah dengan benda yang satu ini. Benda?? Apakah Captcha ini benda ? Alat ? situs ? atau.... Jawabannya bukan!

Lalu, apakah fungsi captcha sebenarnya ?
Apakah itu captcha ?
Darimana asal kata CAPTCHA ini ?

CAPTCHA atau Captcha adalah suatu bentuk aktifitas yang digunakan oleh seseorang sebagai sistim untuk uji tantangan-tanggapan (challange-response test) yang digunakan dalam sistem teknologi komputer untuk memastikan bahwa aktiftas yang sedang dilakukan terhadap sebuah survei atau aktifitas download dan registrasi tidak dilakukan oleh seorang robot. Saat ini kita sangat sering mendapatkan sistem yang bisa “Like” otomatis terhadap artikel atau komentar di blog, bisa registrasi secara otomatis ke sebuah website. Hal ini dilakukan oleh seseorang yang ingin memperoleh popularitas secara instan dengan memanfaatkan robot.

Robot yang dimaksud disini adalah sebuah kumpulan sintaks atau program yang sudah dibuat sebelumnya oleh seseorang secara komputasi agar bisa melakukan aktiftas seperti yang saya katakan diatas dengan cara otomatis. Mereka menggunakan sintaks pemrograman seperti HTML, Javascript, dan berbagai macam bentuk bahasa pemrograman lainnya. Robot inilah yang nantinya mereka pasang di website mereka agar bisa melakukan aktifitas tersebut tanpa perlu dilakukan langsung oleh orang. Pasti akan membutuhkan person yang banyak, membutuhkan waktu banyak dan tentunya akan menyita waktu jika hal ini dilakukan secara manual.

Proses ini biasanya melibatkan suatu komputer (server) yang meminta seorang pengguna untuk menyelesaikan suatu uji sederhana yang dapat dihasilkan dan dinilai oleh komputer tersebut. Karena komputer lain tidak dapat memecahkan CAPTCHA, pengguna manapun yang dapat memberikan jawaban yang benar akan dianggap sebagai manusia. Oleh sebab itu, uji ini kadang disebut sebagai uji turing balik, karena dikelola oleh mesin dan ditujukan untuk manusia, kebalikan dari uji turing standar yang biasanya dikelola oleh manusia dan ditujukan untuk suatu mesin. CAPTCHA umumnya menggunakan huruf dan angka dari citra terdistorsi yang muncul di layar.

Istilah "CAPTCHA" (berasal dari kata bahasa Inggris "capture" atau menangkap) diciptakan pada tahun 2000 oleh Luis von Ahn, Manuel Blum, Nicholas J. Hopper (semua dari Carnegie Mellon University), dan John Langford (IBM). Istilah ini adalah akronim bahasa Inggris dari "Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Humans Apart" (Uji Turing Publik Terotomatisasi Penuh untuk membedakan Komputer dan Manusia). Carnegie Mellon University berupaya mematenkan istilah ini, tapi aplikasi merek dagang mereka dibatalkan pada 21 April 2008. Saat ini pencipta CAPTCHA menganjurkan penggunaan reCAPTCHA sebagai penerapan resmi.
Bagikan di Google Plus

About Syarif Al Qadri Syahrir

Jangan bangga mengetahui sesuatu itu sendirian, ajaklah orang lain. Kami berbagi bukan karena pintar, tapi kami ingin agar semua orang tahu. - blogAripoknga.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

2 comments:

  1. ooo begitu...
    biasanya,sy mrasa jgkel jka d hdapkan dg ini.

    ReplyDelete
  2. Blackjack at Harrah's Casino & Resort in Atlantic City - JTA Hub
    J.T. Casino and Resort in 김포 출장안마 Atlantic City, NJ 인천광역 출장안마 offers the best 광양 출장마사지 in 문경 출장마사지 gaming and 하남 출장샵 entertainment. Our interactive gaming space offers more than 1600 slots,

    ReplyDelete